Ambergris, Jenis Wewangian yang Disenangi Rasulullah SAW

Ilustrasi wewangian. (Dok: agarscentsbazaarperfumes)
Ilustrasi wewangian. (Dok: agarscentsbazaarperfumes)

TitikNOL - Merayakan momen spesial, seperti Lebaran tentunya akan semakin maksimal jika tubuh kita memiliki aroma harum nan segar sepanjang hari.

Di mana, aroma tubuh yang harum nan wangi tersebut. Pastinya tidak hanya akan menambah kepercayaan diri sendiri, namun juga akan membuat orang-orang di sekitar kita saat melakukan acara silahturahmi menjadi nyaman dan tidak terganggu.

Namun, pernahkah Anda merasa penasaran perihal wewangian seperti apakah yang disenangi oleh Rasulullah SAW? Ternyata, seperti disitat Eramuslim, Kamis (22/6/2017) Nabi Muhammad SAW disebutkan menyukai wewangian yang berasal dari Ambergris, yang dalam bahasa Arab kerap disebut "anbar".

Anbar ini disebut sebagai minyak terbaik setelah minyak kesturi, dan bisa menghasilkan wangi khas yang disukai oleh manusia. Bau ambergris memiliki beberapa variasi aroma mulai dari wewangian bersahaja, mirip misk, hingga yang beraroma manis.

Anbar kesukaan Rasullah SAW ini sendiri disebutkan telah digunakan sebagai bahan baku untuk membuat parfum, sejak ribuan tahun lamanya. Pemakaian parfum dari ambergris atau anbar oleh Rasulullah sendiri, tercatat dalam hadits riwayat An-Nasa'i :

Dari Muhammad bin Ali ia berkata, “Aku pernah bertanya kepada ‘Aisyah, ‘Apakah Rasulullah SAW memakai parfum? ia menjawab, “Ya! dengan minyak wangi misk dan ‘anbar,".

Dalam satu hadits, disebutkan Rasulullah SAW menyebutkan bahwa minyak wangi adalah salah satu bentuk kesenangan dunia. “Kesenangan duniawi yang ku sukai adalah wanita dan minyak wangi. Dan dijadikan kesejukan mataku di dalam shalat.” (H.R. An-Nasa’i).

Berita ini telah tayang di Okezone.com, Kamis 22 Juni 2017 dengan judul Sssttt, Ini Wewangian Khas Kesukaan Rasulullah SAW

Komentar
Tag Terkait