Sabtu, 23 November 2024

Agar Dapur Bebas Kuman, Lakukan 5 Hal Berikut

Ilustrasi. (Dok: Infonitas)
Ilustrasi. (Dok: Infonitas)

TitikNOL - Bagian dapur rentan sekali kotor karena terkadang Anda malas membersihkannya. Padahl banyak cara mudah yang bisa dilakukan agar ruang memasak itu bisa tetap bersih.

Dapur akan selalu kotor jika digunakan untuk masak setiap hari. Kotoran dari sayuran, daging, hingga sisa-sisa lemak menempel di bagian meja dan dinding dapur.

Belum lagi kalau Anda harus membuat kue yang mengandalkan tepung. Sisa-sisa tepung bisa menempel dan kalau tak segera dihilangkan bisa lengket.

Karenanya, Anda jangan malas untuk membersihkan dapur agar higienitas tetap tejaga. Dilansir Boldsky, Senin (23/4/2018), berikut adalah lima cara mudah untuk menjaga kebersihan dapur Anda. Simak dulu sebentar ulasannya, jangan sampai melewatkan!

Bersihkan peralatan dapur usai digunakan

Setiap hari pasti Anda menggunakan wajan, panci, piring, sendok, gelas, wadah dan lainnya untuk memasak sehari-hari. Setelah digunakan segara cuci sampai bersih. Apalagi kalau peralatan itu bekas digunakan untuk menggoreng atau memasak makanan bersantan. Anda harus segar mencuci agar peralatan dapur tetap awet, higienis dan tidak menyisakan ruangan yang bau.

Lap microwave Anda

Setiap habis memanaskan makanan di dalam microwave, jangan lupa dilap supaya tetap bersih. Mungkin saat makanan mendidih, bisa tercecer sisa makanan di bagian dasar microwave. Cukup gunakan lap basah untuk membersihkan microwave Anda. Membersihkan peralatan ini fungsinya juga untuk menjaga agar tetap awet dan aman digunakan.

Selalu bersihkan wastafel untuk cuci piring

Bagi banyak orang bagian wastafel di dapur adalah bagian paling menjijikkan. Karena bau akibat sisa makanan yang menempel. Maka selalu bersihkan bagian lubang penyaring kotoran di wastafel. Anda bisa membilasnya usai mencuci piring agar tetap bersih dan ebbas bau.

Pakai jeruk nipis untuk hindari bau

Dapur juga bagian ruangan rumah yang rentan menimbulkan bau. Karenanya, Anda bisa menyiasati dengan jeruk nipis. Caranya, panaskan jeruk nipis ke dalam microwave. Lama-lama aroma segar dari jeruk nipis akan meyeruak ke seluruh bagian ruangan dapur. Anda bisa melakukan hal ini minimal dua hari sekali.

Lawan rasa malas untuk bersihkan dapur

Tak sedikit orang malas membersihkan dapur, padahal risikonya bisa lengket akibat sisa makanan yang menempel. Buang rasa malas Anda dan selalu bersihkan dapur usai memasak. Paling tidak rajin lap dinding dapur dan mejanya, lalu bersihkan peralatan yang Anda gunakan. Caranya tidaklah rumit dan harus dibiasakan.

Berita ini telah tayang di okezone.com, dengan judul: 5 Trik Selalu Jaga Kebersihan Dapur agar Bebas Kuman

Komentar