TitikNOL- Laporan IDC menyebutkan pasar tablet memiliki kuartal pertama yang luar biasa di tahun 2021 (Q121) dengan pertumbuhan 55,2% dari tahun ke tahun dan total 39,9 juta unit dikirim.
Perlu diingat dari data sebelumnya terakhir kali pasar tablet tumbuh sedemikian rupa adalah pada tahun 2013, saat itu melonjak sebesar 56,9% dari tahun ke tahun. Meskipun Chromebook menjadi lebih populer, mereka hanya berhasil menjual sekitar 13 juta unit di Q121, naik dari 2,8. juta tahun sebelumnya. Tablet tetap lebih popular.
Meski tidak termasuk dalam top brand, namun produk lokal Advan cukup menjadi perhatian. Tak hanya meramaikan pasar smartphone, sejumlah tablet pun dirilis Advan. Seperti Advan Tab Sketsa, harga Rp2 jutaan, Advan Tab 8elajar, Rp1.499.000, dan Tablet Tab Belajar Elite Rp1.399.000. Ketiga seri tablet ini cukup diminati pembeli, selain harga cukup terjangkau, tablet Advan disebut-sebut didukung dengan spesifikasi yang cukup baik dengan harga yang ditawarkan. Menurut pedagang seiring dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ), tablet menjadi alternatif selain smartphone dan notebook.
Dari pantauan Selular.id baru-baru ini di pusat penjualan ponsel ITC Roxy Mas, Jakarta Pusat, baru-baru ini ketiga seri tablet ini cukup baik penjualannya. Namun mereka menyebut kerap kesulitan mencari produknya.
“Agak susah sih, terutama untuk Tab Sketsa dan Tab 8elajar, mungkin sudah dirilis tahun lalu, jadi produk agak sulit,â€kata Udin, Manager Chans Celullar, ITC Roxy Mas Jakarta Pusat.
Senada seperti diutarakan Merlyn,Pemilik Happy Cell ITC Roxy Mas Jakarta Pusat, sejauhkarena ini untuk tablet, yang penjualannya cukup dominan Samsung dan Advan, tetapi karena Advan kerap tidak tersedia jadi pilihannya Samsung. Merlyn menyebutkan untuk brand smartphone yang baru saja menghadirkan Tablet seperti Huawei, Merlyn belum melihat penjualannya.
Putra Darmawan, Marketing Communication Manager, Bangga Teknologi Indonesia, (Advan) menanggapi, menurtunya, untuk tablet yang sulit dicari Putra menyebutkan dua seri tablet seperti Seperti Advan Tab Sketsa, dan Advan Tab 8elajar merupakan tablet yang sudah dirilis tahun lalu, jadi Putra mengakui kalau memang kedua produk itu sudah last order, karena akan ada seri baru.
“Karena seri lama sketsa sudah last order bulan lalu dan habis terjual, dan kami memang akan ada tablet seri baru yang akan dirilis Oktober mendatang, mengenai harga nanti akan ada informasinya jadi memang seperti itu kondsinya,†tutur Putra.
Namun Putra menjamin kalau Tablet Tab Belajar Elite sangat mucah dicari dan dipastikan pembeli tidak kesulitan untuk mencarinya, †Tab belajar elite ini Harus nya Banjir, stok nya banyak banget, baru dirilis Februari kemarin,â€tutup Putra.
Sebagai informasi Tablet Tab Belajar Elite mengemas baterai besar 4000mAh dengan tambahan slot microSD, sehingga bisa menyimpan banyak foto, video, ataupun dokumen tugas sekolah lainnya. Desainnya pun dibuat tipis dan ringan, yaitu hanya memiliki ketebalan sebesar 9,7mm dengan berat 364gram, sehingga sangat pas apabila digunakan untuk anak. Layarnya juga tentu dibuat lebar, yaitu berukuran sebesar 8 inci, dengan disertai resolusi HD, yang dapat mempertajam gambar. RAM 3GB dan internal storage 16GB yang disediakan oleh tablet ini juga memberi nilai plus untuk tablet dengan segmen harga satu jutaan ini. Kamera depan sebesar 2MP serta kamera belakang sebesar 5MP dirasa cukup untuk digunakan zoom meeting pada saat kelas daring berlangsung.
Berita ini telah tayang di selular.id dengan judul: Tablet Advan Banyak Dicari. Tapi Barang Langka?