TitikNOL - Kebanyakan orang saat ini sudah memiliki Laptop bukan, namun bagi yang belum memilliki juga bisa simak pembahasan kali ini karena bisa dijadikan pengetahuan tambahan ketika sudah dapat memiliki Laptop sendiri nantinya.
Perangkat Laptop sebenarnya mirip dengan Smartphone, cuman yang membedakannya adalah daya atau kapasitas baterai dan juga ukurannya yang memang sangat jauh berbeda. Laptop merupakan perangkat elektronik yang mana sangat tidak dianjurkan untuk terkena air, namun beda lagi dengan perangkat yang didesain khusus tahan terhadap Air seperti perangkat Smartphone buatan Sony.
Jika laptop terkena Air atau bahkan tersiram Air tentunya beberapa komponen didalamnya seperti Moterboard, RAM, VGA, Keyboard dan beberapa komponen lainnya akan konslet, untuk itu jaga baik-baik dan hindarkan laptop kalian dari tempat yang rawan dengan Air.
Akan tetapi jika Anda tidak sengaja seperti menumpahkan Air Mineral ke arah Laptop kalian jangan khawatir karena kami akan memberikan tips cara yang benar ketika Laptop Terkena Air, lakukan cara berikut ini dengan benar dan tenang.
Lepaskan Kabel Charger
Nah ketika Laptop kalian sedang melakukan pengisian daya, segera lepaskan kabel yang langsung terhubung ke Listrik jenis DC, aliran listrik tersebut dapat mempercepat tersambungnya aliran listrik terkena dengan Air.
Catatan: ketika laptop kalian terkena Air dan tiba-tiba langsung mati, jangan pernah sambungkan charger ke Laptop yang terkena air tadi dan menyalakannya dengan menggunakan tombol power karena secara otomatis akan menhantarkan arus listrik dan sangat berbahaya bagi kita sendiri nantinya.
Balikkan Laptop
Lakukan cara ini dengan segera ketika Laptop kalian baru saja terkena tumpahan Air, karena dengan melakukan cara yang satu ini maka akan mencegah Air untuk masuk lebih dalam lagi dan mengenai Motherboard dan CPU yang merupakan bagian terpenting di perangkat Laptop.
Memang membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menunggu semua Air yang ditumpahkan tadi keluar, minimal 1-2 jam menempatkan laptop kalian dalam posisi terbalik.
Bersihkan Bagian yang Basah
Tips Cara yang benar ketika Laptop Terkena Air yang ketiga adalah segera usap bagian laptop yang terkena Air tadi, kalau bisa dengan tisu atau apapun saja yang sangat baik untuk menyerap Air. Namun kalau Airnya yang tumpah dan mengenai Laptop cukup banyak lakukan cara yang ke dua tadi terlebih dahulu lalu ikuti cara ke tiga.
Letakkan di Dalam Beras
Ternyata selain menggunakan tisu ada cara lain untuk mengeringkan laptop yakni dengan dimasukkannya Laptop ke dalam tempat yang telah diisi dengan beras, dengan begini perangkat Anda akan kering beberapa menit atau beberapa jam kemudian. Cara yang satu ini juga bisa digunakan ketika Smartphone kalian juga tanpa sengaja terkena Air loh, tapi hal ini tidak berlaku jika Smartphone kita ber merk Sony Xperia XZs karena semua body-nya di desain tertutup sehingga Air sekalipun tidak dapat mengenai perangkat penting di dalamnya selama beberapa menit.
Pergi ke Tempat Service
Nah, ketika semua Langkah yang benar ketika Laptop Terkena Air di atas sudah diterapkan namun tidak kunjung nyala juga maka bawalah Laptop Anda ke tempat service untuk di tindak lanjuti, kemungkinan ada beberapa komponen yang harus di ganti karena sudah tidak bisa dipakai lagi.
Itu tadi beberapa Tips Cara yang benar ketika Laptop Terkena Air yang bisa kalian terapkan nantinya jika suatu saat musibah terjadi dan menimpa Anda. Terimakasih dan selamat mencoba semoga berhasil dan tidak sampai parah kejadiannya.
Berita ini telah tayang di oketekno.com, Senin 7 Agustus 2017 dengan judul Tips Cara yang Benar Ketika Laptop Terkena Air