Jum`at, 4 April 2025

Dian Sastro Dilirik Jadi Calon Wakil Wali Kota Bekasi

Dian Sastro. (Dok: okezone)
Dian Sastro. (Dok: okezone)

TitikNOL - Dian Sastro dikenal sebagai selebriti yang tak hanya cantik, tapi juga berbakat dan pintar. Ini membuat Dian menjadi salah satu selebriti Indonesia yang memiliki banyak penggemar.

Kecerdasan dan popularitas Dian ini rupanya menarik perhatian politisi di Indonesia untuk mengajaknya terjun ke dunia politik. Mantan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohammad mengaku tertarik untuk menggandeng Dian Sasto di Pilkada Kota Bekasi 2018.

Mochtar mengaku sedang melakukan upaya untuk bisa bertemu dan membahas hal ini dengan aktris "Ada Apa dengan Cinta 2" itu. Menurutnya, sosok Dian Sastro dirasa cocok menjadi pasangannya di Pilkada Kota Bekasi 2018.

"Saya sedang atur waktunya untuk bisa bertemu Mbak Dian Sastro," ujar Mochtar. "Dalam pikiran saya, dia sangat cocok menjadi pasangan saya nanti di Pilkada Kota Bekasi."

Mantan Wali Kota Bekasi periode 2008-2014 ini juga memuji jiwa kepemimpinan yang terlihat dalam diri Dian Sastro. "Ada jiwa kepemimpinan dalam jiwanya," tambahnya.

Mochtar juga memuji sosok Dian yang cerdas dan memiliki kepribadian baik. Mochtar yakin popularitas Dian juga akan menarik perhatian anak muda di Bekasi.

"Saya menilai Mba Dian santun, smart dan memiliki jiwa kepemimpinan," ungkap Mochtar. "Bahkan saya yakin anak muda di Kota Bekasi siapa yang tidak mengenal sosok mbak Dian Sastro."

Sumber: www.wowkeren.com

Komentar