Jum`at, 22 November 2024

Lembaga Riset Sebut Ketampanan Harry Styles Kalahkan Brad Pitt

Harry Styles. (Dok: bbc)
Harry Styles. (Dok: bbc)

TitikNOL - Sebuah laporan dari lembaga riset the Centre for Advanced Facial Cosmetic and Plastic Surgery Inggris menyebut Harry Styles sebagai salah satu dari pria tertampan di dunia, berkat mata dan dagu yang dimiliki mantan Taylor Swift itu.

Diberitakan NME, lembaga tersebut menganalisis keberadaan golden ratio atau rasio emas yang juga dikenal dalam Matematika sebagai phi (1,61) dalam wajah sejumlah selebrita untuk mengetahui tingkatan simetris muka mereka.

Lembaga riset itu juga menggunakan rasio tersebut untuk membandingkan daya tarik para selebrita berdasarkan wajah.

Rasio emas telah dikenal sejak era Renaisans dan dianggap sebagai proporsi paling ideal secara estetika. Angka ini sudah digunakan seniman dan arsitek Eropa sejak era itu.

Setelah melakukan sejumlah perbandingan, tim ilmuwan menemukan Styles memiliki mata paling menawan di dunia, lebih unggul dibanding selebrita pria tampan lainnya.

Para ilmuwan membagi jarak kedua mata dengan panjang mata, dan membandingkannya dengan rasio emas. Semakin mendekati angka rasio, maka semakin sempurna secara estetika.

Berdasarkan perhitungan tersebut, Styles memiliki nilai kesempurnaan mata hingga 98,15 persen.

Bahkan, para ilmuwan juga menemukan pelantun Sign of the Times itu memiliki dagu yang mendekati sempurna. Ilmuwan menganggap, daya tarik maksimal didefinisikan sebagai lebar dagu dari titik tengah bibir mesti mendekati rasio emas.

Dan berdasarkan penghitungan, Harry Styles memiliki dagu 99,7 persen mendekati rasio emas.

Diberitakan MTV, Styles mengalahkan sejumlah selebrita pria papan atas untuk kategori mata dan hidung.

Dalam kategori mata tertampan, Styles mengalahkan Will Smith yang berada di posisi ke-dua dengan 97,75 persen; Brad Pitt di posisi ke-tiga dengan 97,75 persen; lalu ada George Clooney dengan 94,8 persen; dan Idris Elba dengan 93,65 persen.

Sedangkan untuk kategori dagu tertampan, posisi ke-dua ditempati Jamie Foxx dengan 98,7 persen; David Beckham 98,6 persen; Idris Elba dengan 98,5 persen; dan Ryan Gosling 97,4 persen.

Namun tidak semua kategori dimenangkan oleh Styles. Untuk kategori hidung tertampan, Ryan Gosling memimpin dengan 99,7 persen, yang diikuti oleh George Clooney (99,6 persen), Pangeran William (89 persen), Bradley Cooper (87,9 persen), dan David Beckham (84,6 persen).

Pada kategori bentuk wajah, mantan pemain Manchester United David Beckham diakui pria dengan rupa bentuk wajah tertampan dengan 96 persen, lalu ada Brad Pitt (92,9 persen), Bradley Cooper (92 persen), dan Idris Eba (91,4 persen).

Berita ini telah tayang di Cnnindonesia.com, Senin 31 Juli 2017 denga judul Ilmuwan Nilai Harry Styles Lebih Tampan Dibanding Brad Pitt

Komentar