TitikNOL - Film "Rafathar" garapan Bounty Umbara yang rencananya dirilis tahun ini memang masih dalam tahap produksi. Setelah menyelesaikan syuting beberapa waktu lalu, kabarnya tim "Rafathar" kini tengah sibuk melakukan proses editing.
Meski jadwal penayangannya sendiri bahkan belum ditentukan, Raffi Ahmad sudah memasang target jumlah penonton film yang dibintanginya bersama sang putra, Rafathar Malik Ahmad itu. Ia rupanya berharap film "Rafathar" dapat menuai sukses yang sama seperti "Warkop DKI Reborn" yang ditonton 6 juta orang.
Namun, suami Nagita Slavina tersebut tak mau terlalu muluk-muluk. Ia hanya yakin bahwa film yang bercerita tentang superhero itu akan meraup setidaknya 2 juta penonton.
"Ya minimal 2 juta lah. Sekarang perfilman Indonesia lagi bagus, rata-rata kan sejuta dua juta," katanya. "Kalau bisa, ya, bisa 6 juta kayak 'Warkop DKI Reborn', hehehe. Optimis aja."
Sementara itu, "Rafathar" sudah mencuri perhatian publik sejak memulai proses syutingnya. Pasalnya, film ini menggunakan teknologi CGI (computer generated imagery dan motion capture yang belum pernah ada di film Indonesia sebelumnya.
Sumber: www.wowkeren.com