Senin, 7 Oktober 2024

Polres Cilegon Selidiki Kasus Tewasnya Bocah 5 Tahun yang Diduga Korban Penculikan

Mapolres Cilegon. (Foto: TitikNOL)
Mapolres Cilegon. (Foto: TitikNOL)

CILEGON, TitikNOL - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Cilegon saat ini tengah melakukan penyelidikan kasus tewasnya bocah 5 tahun yang diduga korban penculikan.

Diketahui, korban bernama Aqilatunnisa Prisca Herlan, warga Jalan Kamboja, Kelurahan Ciwedus, Kota Cilegon ditemukan tewas di Cihara, Kabupaten Lebak, Kamis (19/9/2024) pagi.

Kasi Humas Polres Cilegon, AKP Sigit Dermawan, mengatakan jajaran Reskrim melakukan penyelidikan berdasarkan petunjuk - petunjuk awal dan keterangan dari berbagai pihak .

"Sekarang penyidik Reskrim masih melakukan penyelidikan dalam kasus ini , nanti akan kita sampaikan ke teman-teman kalau ada perkembangan lebih lanjut , " ungkapnya.

Korban, Aqilatunnisa Prisca Herlan merupakan anak pertama dari pasangan Andre dan Amel. (Ardi/TN).

Komentar