Minggu, 13 Oktober 2024

Hasil Lengkap Play-off Leg Pertama Liga Champions 2016/17

Liga Champions 2016/17. (Dok: football-paris)
Liga Champions 2016/17. (Dok: football-paris)

TitikNOL - Sebanyak 20 tim telah menuntaskan pertandingan leg pertama babak kualifikasi Liga Champions 2016/17 sejak Rabu (17/08) hingga Kamis (18/08/16) dini hari WIB. Dua tim besar Manchester City dan AS Roma berhasil meraih hasil positif dalam laga yang menggunakan format kandang-tandang leg pertama dan kedua ini.

Klub raksasa Inggris, Manchester City sukses mencukur wakil Rumania, Steaua Bucharest di National Arena Stadium dengan skor telak 5-0.

Sementara duel dua klub raksasa Eropa, AS Roma dan FC Porto berkesudahan dengan skor imbang 1-1. 

Penentuan tim yang menjadi pemenang akan ditentukan pada pertandingan leg kedua, di mana tim yang berhasil unggul agregat gol akan otomatis lolos ke babak selanjutnya.

Selain dua pertandingan di atas, terdapat delapan laga lain yang juga telah rampung digelar. Berikut hasil lengkap pertandingan leg pertama babak kualifikasi Liga Champions 2016/17.

Hasil Kualifikasi Liga Champions Leg Pertama, Rabu (17/08/16):

FC Kopenhagen 1-0 APOEL
Dinamo Zagreb 1-1 FC Salzburg
Steua Bucharest 0-5 Manchester City
Ajax 1-1 Rostov
BSC Young Boys 1-1 Borusia Moenchengladbach

Hasil Kualifikasi Liga Champions Leg Pertama, Kamis (18/08/16):

Ludogorets 2-0 Viktoria Plezen
Celtic 5-2 Hapoel Be'er Sheva
Dundalk 0-2 Legia Warsawa
Porto 1-1 Roma
Villarreal 1-2 AS Monaco

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: www.indosport.com

Komentar