Selasa, 26 November 2024

Kalah Telak dari PSG, Ancelotti Disebut Ceroboh dalam Menerapkan Strategi

Para pemain PSG lakukan selebrasi usai Neymar mencetak gol. (DOk: net)
Para pemain PSG lakukan selebrasi usai Neymar mencetak gol. (DOk: net)

TitikNOL - Starting line-up Bayern Munchen saat menghadapi tuan rumah Paris Saint Germain (PSG), Kamis (28/9) dini hari WIB, banyak dipertanyakan. Ada tiga pemain kunci yang dicadangkan oleh pelatih Carlo Ancelotti.

Dalam pertandingan di Parc des Princes dalam laga kedua Grup B Liga Champions itu, Bayern Munchen tidak berkutik menghadapi serangan gencar tim tuan rumah. Juara Bundesliga ini dipaksa menyerah dengan skor telak 0-3.

Tiga gol kemenangan PSG dicetak oleh Dani Alves menit ke-2, Edinson Cavani menit ke-31 dan Neymar menit ke-63. Bayern sendiri nyaris tak memberikan ancaman yang berbahaya ke gawang tim tuan rumah.

Kekalahan telak tersebut dinilai oleh sebagian orang terjadi lantaran kecerobohan pelatih Carlo Ancelotti dalam menurunkan starting line-up. Di pertandingan ini, sang pelatih membangkucadangkan tiga pemain pilar, yaitu Arjen Robben, Franck Ribery, dan Mats Hummels.

Dari ketiga pemain pilar itu, hanya Robben yang sempat dimainkan di pertengahan babak kedua, saat dia masuk menggantikan Thomas Muller yang bermain jauh di bawah harapan. Masuknya Robben tidak banyak membantu karena Bayern saat itu sudah ketinggalan tiga gol.

Pelatih Carlo Ancelotti membantah bahwa dia salah dalam mengatur line-up. Dia mengklaim, susunan pemain yang diturunkan kali ini adalah yang terbaik.

“Ini line-up terbaik yang sudah saya pertimbangkan matang-matang. Tentu banyak yang yang mengeritik, tak masalah buat saya,” kata Ancelotti dilansir ESPNFC.

“Bagi saya ini itu adalah line-up yang bagus, hanya saja situasi pertandingan tidak berpihak pada kami. Kami cuma kurang beruntung.”

Ancelotti juga membantah spekulasi yang menyebutkan dia punya masalah dengan Franck Ribery. Pemain asal Prancis itu sama sekali tidak dimainkan dalam laga ini.

“Saya tak punya masalah dengan dia. Hubungan kami baik-baik saja, sama seperti dengan pemain-pemain lainnya. Duduk di bangku cadangan adalah hal yang biasa, dan setiap pemain tahu itu,” kata pelatih asal Italia ini.

Berita ini telah tayang di gilabola.com, Kamis 28 September 2017 dengan judul Bayern Munchen Dibantai PSG, Ancelotti Salah Strategi?

Komentar