Jum`at, 22 November 2024

Kontrak Berakhir Desember, Ducati Tak Larang Lorenzo Tes Honda

Jorge Lorenzo. (Dok: Detik)
Jorge Lorenzo. (Dok: Detik)

TitikNOL - Kontrak Lorenzo berakhir 31 Desember 2018, tetapi X-Fuera diizinkan untuk mengendarai Honda RC213V dalam tes Valencia pada 20-21 November dan uji coba Jerez sepekan kemudian.

Pabrikan MotoGP biasanya memberikan dispensasi bagi pembalap yang hijrah ke rival untuk bergabung dengan tim baru pada tes akhir musim. Namun, mereka tidak diperkenankan bicara soal jalannya sesi kepada media.

Ketika Lorenzo meninggalkan Yamaha dan pindah ke Ducati akhir 2016, ia diperbolehkan menjajal Desmosedici GP di Valencia. Tetapi lima kali juara dunia itu tak berpartisipasi saat tes privat.

Musim ini, tes Jerez merupakan uji coba resmi IRTA. Dengan demikian, Ducati akan mengizinkan Lorenzo menjalani tes untuk Honda.

Sementara itu, Andrea Iannone juga diyakini dapat melakukan sesi uji coba Aprilia pada tes Valencia dan Jerez. Sedangkan Johann Zarco bisa leluasa menggeber KTM, mengingat pabrikan Austria terikat kontrak dengan Tech 3.

Berita ini telah tayang di id.motorsport.com, dengan judul: Ducati tak melarang Lorenzo tes Honda

Komentar