Jum`at, 22 November 2024

Pecahkan Rekor, Sergio Aguero Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa Klub

Sergio Aguero. (Dok: indianexpress)
Sergio Aguero. (Dok: indianexpress)

TitikNOL - Bomber Manchester City Sergio Aguero memberikan pujian kepada rekan satu timnya karena membantunya memecahkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa klub. Rekor itu dicapai Aguero saat City mengalahkan Napoli, Kamis (2/11).

Aguero, 29 tahun, melampaui rekor gol yang dipegang Eric Brook yang berusia 79 tahun dengan catatan 177 gol, ketika dia membobol gawang Napoli di menit ke-69 untuk membantu City mengalahkan klub Serie A itu dengan skor 4-2 pada laga Liga Champions dinihari WIB tadi.

Tim besutan Pep Guardiola sempat mengalami kesulitan dalam laga di Stadio San Paolo, setelah mereka tertinggal lebih dulu di babak pertama lewat gol Lorenzo Insigne di menit ke 21.

City membalikkan kedudukan lewat gol dari Nicolas Otamendi (34), dan John Stones (48), sebelum Napoli menyamakan kedudukan jadi 2-2 melalui penalti Jorginho di menit ke 62. Namun gol dari Aguero (69) dan Raheem Sterling (90) akhirnya memberikan kemenangan bagi skuad Pep Guardiola.

“Saya sangat senang saat ini, saya senang karena tim membantu saya, demikian pula para penggemar dan semua staf. Saya ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada semua orang,” kata Aguero kepada BT Sport.

“Saya menikmati rekor ini, saya sangat senang karena momen ini adalah satu kali,” tambah Aguero sambil mengharapkan City tetap berada di jalur kemenangan.

“Kami akan terus berjalan dengan cara yang sama,” katanya. “Kami akan bermain dengan cara yang sama di setiap pertandingan. Musim masih panjang, tapi kami harus terus berusah dan melanjutkan usaha meraih kemenangan.”

“Napoli adalah tim yang bagus. Bermain di Liga Champions selalu sulit. Saya sangat senang karena bisa menang dan lolos (ke babak 16 besar).”

Berita ini telah tayang di gilabola.com, Kamis 2 November 2017 dengan judul Sergio Aguero Pecahkan Rekor Gol Manchester City

Komentar