Sabtu, 27 Juli 2024

Anggota DPRD Lebak dari Partai NasDem di PAW

Pengambilan sumpah pergantian Antar Waktu (PAW) dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di gedung DPRD Kabupaten Lebak, Rabu (20/1/2020). (Foto: TitikNOL)
Pengambilan sumpah pergantian Antar Waktu (PAW) dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di gedung DPRD Kabupaten Lebak, Rabu (20/1/2020). (Foto: TitikNOL)

LEBAK, TitikNOL - DPRD Kabupaten Lebak menggelar rapat paripurna istimewa, dalam rangka pengambilan sumpah pergantian Antar Waktu (PAW) dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) di gedung DPRD Kabupaten Lebak, Rabu (20/1/2020).

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Plt DPRD Lebak Junaedi Ibnu Jarta dan Dihadiri Wakil Bupati lebak Ade Sumardi dan melalui siaran virtual. Pelantikan anggota DPRD Lebak ini merupakan tindak lanjut surat keputusan Gubernur Banten Nomor: 171.2/kep.3.huk/2021 tanggal 13 Januari 2021 tentang peresmian pemberhentian Lita Mulyati sebagai anggota DPRD Lebak masa jabatan 2019-2024, dan surat keputusan Gubernur Banten Nomor 171.2/kep.4.huk/2021 tanggal 13 Januari 2021, Tentang peresmian pengangkatan Medi Juanda Sebagai pengganti antar waktu anggota DPRD Kabupaten Lebak Sisa Masa jabatan 2019-2024.

Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi melalui siaran vitual mengatakan, dengan dilantiknya Medi Juanda sebagai PAW anggota DPRD Lebak, diharapkan bisa memberikan sumbangsih dalam pembangunan Kabupaten Lebak.

"Saya ucapkan selamat bekerja dan mengemban amanah masayarakat kabupaten Lebak, semoga Allah SWT senantiasa menuntun dan memberikan kekuatan untuk melaksanakan tugas dan tanggung jawab dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Lebak," ujar wakil bupati lebak.

Sementara, Plt ketua DPRD Lebak Junaedi Ibnu Jarta, menyampaikan ucapan terimaksih dan penghargaan setinggi-tingginya atas jasa dan pengabdian Almarhum Lita Mulyati Selama menjabat anggota DPRD.

"Saya ucapakan selamat bertugas saudara Medi Juanda Dalam mengemban tugas dan tanggung jawab sebagai wakil rakyat yang harus diperjuangkan aspirasinya semaksimal mungkin. Kami berharap agar saudara Medi dapat nenyesuaikan diri di lingkungan lembaga ini," tukasnya. (Zal/TN1)

Komentar