Jum`at, 22 November 2024

Di Launching Walikota, RSUD Kota Serang Belum Bisa Layani Pasien BPJS

Walikota Serang Syafrudin saat di wawancarai oleh sejumlah media. (Foto: TitikNOL)
Walikota Serang Syafrudin saat di wawancarai oleh sejumlah media. (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Walikota Serang Syafrudin bersama unsur pimpinan di Kota Serang melaunching dan membuka pelayanan dasar Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Serang, Selasa, (03/11/2019).

Namun pada kenyataannya, kabar gembira itu tidak dibarengi dengan sejumlah fasilitas lengkap layaknya sebuah Rumah Sakit (RS) lain. Sebab hingga saat ini, RSUD Kota Serang belum bisa melayani pasien peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) lantaran belum ada kerjasama dengan pihak BPJS.

"Pasien BPJS sementara ini masih belum ada kerjasama, insyaallah 2020 ada kerjasama dengan BPJS. Kalau ada pasien BPJS kesini kami layani hanya memang belum ada kerjasama," kata Syafrudin saat ditemui di lokasi.

Syafrudin mengakui, bahwa masih banyak kekurangan dari sarana dan prasarana untuk menunjang kebutuhan pelayanan kepada para pasien. Namun orang nomor satu di Kota Serang ini memastikan akan melengkapi kekurangan itu secara bertahap.

"Banyak sarana yang kurang, masih gersang dilingkungan, belum ada gedung terpadu untuk pelayanan dan rapat belum ada, kamar operasi ini belum, karena ac nya belum memadai," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang Ikbal menyebutkan kebutuhan dasar pelayanan di RSUD Kota Serang sudah terpenuhi dengan memiliki empat bidang spesialis.

"Jadi RS ini masih tipe C ya, tapi kebutuhan dasarnya sudah kami penuhi ada 4 spesialis, ada ahli mata, syaraf, anak dan THT. Jantung memang belum ada, kalau ahli dalam ada," terangnya.

Ia berharap, masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas RSUD Kota Serang sekaligus menjadi solusi untuk kepentingan kesehatan masyarakat. Sebab, kesehatan merupakan kebutuhan dasar bagi mahluk hidup.

"Harapannya mudah-mudahan masyarakat bisa memanfaat sarana prasarana. Kalau masyarakat mengeluh dengan RS penuh, makan kami harapkan RS Kota Serang jadi solusi," tukasnya. (Son/TN1)

Komentar