Sabtu, 23 November 2024

Gantikan Sihabudin Sibli, Deri Muhlisin Resmi Dilantik Menjadi Anggota DPRD Cilegon

Proses Pengucapan Sumpah Janji PAW Anggota DPRD Kota Cilegon Sisa Masa Jabatan 2019-2024 tersebut, dipimpin Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi'raj. (Foto: TitikNOL)
Proses Pengucapan Sumpah Janji PAW Anggota DPRD Kota Cilegon Sisa Masa Jabatan 2019-2024 tersebut, dipimpin Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi'raj. (Foto: TitikNOL)

CILEGON,TitikNOL - Deri Muhlisin resmi dilantik menjadi anggota DPRD Kota Cilegon sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sisa masa jabatan 2019-2024, Senin (1/11/2021).

Deri Muhlisim menggantikan Sihabudin Sibli yang meninggal dunia pada Juli 2021 lalu.

Rapat Paripurna Istimewa Pengucapan Sumpah Janji PAW Anggota DPRD Kota Cilegon Sisa Masa Jabatan 2019-2024 tersebut, dipimpin Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi'raj.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Kota Cilegon Isro Mi'raj meminta kepada Deri Muhlisin agar menjalankan tugas sebaik-baiknya sesuai dengan tupoksi.

"Semoga bisa bermanfaat untuk masyarakat Kota Cilegon khususnya masyarakat dapil nya, dan semoga bisa bersinergi dengan lembaga DPRD Kota serta Pemkot Cilegon," kata Isro.

Sementara itu, Deri Muhlisin mengaku siap menjalan tugas sesuai ketentuan yang berlaku sebagai Anggota DPRD Kota Cilegon.

"Tentu ini bukan hal yang mudah, apalagi bagi saya yang baru terjun ke dunia parlemen dengan menggantikan almarhum Bapak Sihabudin Syibli yang sudah lebih dikenal kepiawaiannya. Tapi saya akan terus berusaha, agar kesempatan ini tidak semata menjadi kebanggaan saya dan keluarga besar PPP Cilegon, tapi bagi seluruh masyarakat yang terwakili" ujarnya.

Politisi muda itu memohon bimbingan dari senior-seniornya di DPRD, termasuk dukungan dari teman-teman pers, hingga partisipasi dari seluruh konstituen saya di dapil Cilegon-Cibeber agar dapat di jalankan dengan sebaik mungkin. (Ardi/TN2).

Komentar