Minggu, 8 September 2024

Jelang UAS, Pemkot Serang akan Buka Sekolah Tatap Muka

Ilustrasi. (Dok: Pendidikan)
Ilustrasi. (Dok: Pendidikan)

SERANG, TitikNOL – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang merencanakan membuka sekolah tatap muka bagi siswa SD kelas 6 dan SMP kelas 9 (kelas 3 SLTP) di tengah pandemi Covid-19. Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan, kebijakan itu diambil menjelang siswa SD kelas 6 dan SMP kelas 9 akan melaksanakan Ujian Akhir Sekolah (UAS).

“Penerapan sekolah tatap muka akan dilakukan oleh Pemkot Serang bagi murid kelas 6 SD dan murid kelas 3 SLTP. Mengingat para murid tersebut akan menggelar ujian sekolah,” katanya kepada awak media, Selasa (17/11/2020).

Orang nomor satu di Kota Serang itu menerangkan, proses belajar tatap muka di sekolah akan mengikuti prosedur protokol kesehatan. Kegaiatan belajar mengajar akan sesuai dengan simulasi yang pernah dicontohkan oleh Dindikbud Kota Serang.

Mengingat sebelumnya, Pemkot Serang pernah merencanakan proses belajar tatap muka dan melakukan simulasi pada tanggal 14 Agustus 2020 di SDN 2 Kota Serang. Namun pemberlakukan itu tidak berjalan lama, karena penambahan kasus positif Covid-19 yang melonjak.

“Teknis pemberlakukan sekolah tatap muka, akan tetap mengikuti prosedur protokol kesehatan serta sistem kegaiatan belajar mengajarnya akan berbeda dengan sebelum masa pandemi,” terangnya. (Son/Gat/TN1)

Komentar