Senin, 25 November 2024

Ketua DPRD Dorong Program Beasiswa Luar Negeri Bagi Siswa Berprestasi

Ketua DPRD Banten, Andra Soni (Foto: TitikNOL)
Ketua DPRD Banten, Andra Soni (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Dalam rangka meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Banten, Andra Soni dorong program beasiswa sekolah ke Luar Negeri.

Menurut Andra, beasiswa itu bertujuan untuk melahirkan sarjana yang berasal dari desa.

"Sehingga target setiap tahun dapat melahirkan sarjana dari desa yang kuliah di Luar Negeri," katanya, Rabu (18/5/2022).

Ia menuturkan, beasiswa itu diperuntukan bagi siswa lulusan SMA atau SMK berprestasi tapi berasal dari keluarga kurang mampu.

"Pendidikan, kami mengusulkan Pemprov memberikan beasiswa kepada anak-anak kita lulusan SMA, SMK kepada yang terbaik yang berlatar belakang keluarga tidak mampu, khusunya ke Luar Negeri," tuturnya.

Ia yakin keuangan Banten mampu untuk menyelenggarakan program beasiswa Luar Negeri.

"Saya meyakini keuangan Banten itu bisa dan Alhamdulillah direspon pak Pj dan insya Allah itu akan dimaksimalkan ke depan," ujarnya. (TN3)

Komentar