SERANG, TitikNOL - Delapan kabupaten kota diajak pindahkan Rekening Kas Umum Daerah (RKUD) ke Bank Banten.
Hal itu diungkapkan Pj Gubernur Banten Al Muktabar usai rapat koordinasi bersama seluruh Pemda.
“Kalau bukan kita, siapa lagi yang membesarkan Bank Banten,†ujarnya.
Menurut Al, layanan keuangan di Bank Banten sudah berbasis digital. Dengan begitu masyarakat tidak akan kesulitan mengakses layanan keuangan.
“ATM sudah banyak, e-banking juga ada, mobile banking serta Q-Ris juga ada,†ucapnya.
Ia menjelaskan, keterlibatan Pemda merupakan amanat Perda Nomor 5 Tahun 2023 tentang Bank Banten, yang telah berdiri sendiri sebagai Perusahaan Daerah.
"Skema yang paling ideal sudah kita siapkan yakni dengan memberikan saham kepada mereka. Dengan melakukan dua pendekatan apakah mau diberikan flat semua dibagi rata atau berdasarkan komposisi proporsional. Dimana basisnya adalah kemampuan keuangan daerah," jelasnya. (Son/TN3)
Harus Kalahkan Rossi, Vinales: Saya Ingin Jadi yang Terbaik
Catat Waktu Tercepat Pada Uji Coba Pertama, Hamilton Akui Puas
Syuting Si Doel the Movie Bawa 5 Hal Menggembirakan
Dani Pedrosa: Musim Ini Motor Honda Lebih Baik
WH Berkomitmen Ubah Wajah Ibukota Provinsi Banten
Kirana Larasati Resmi Ajukan Gugatan Cerai Terhadap Suami