Jum`at, 22 November 2024

Pulang dari Timur Tengah, Enam TKW Banten 'Cacat'

Ilustrasi TKW. (Dok:net)
Ilustrasi TKW. (Dok:net)

SERANG, TitikNOL - Dinas Sosial (Dinsos) Banten mengungkapkan, telah menerima dan mengembalikan enam Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Banten yang bekerja di Timur Tengah dalam kondisi yang memprihatinkan.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinsos Banten, Ino S Rawita. Ia menjelaskan, proses pemulangan ke enam TKI ini, sudah berlangsung sejak Januari hingga Mei 2016.

Sebelum dikembalikan ke Banten, mereka disimpan di rumah penampungan di Jakarta. Lalu, dari Kementerian membuat surat ke Dinsos Banten, agar mencari orang tua TKI dan alamatnya.

"Tapi, kini sudah kita kembalikan ke rumahnya masing-masing. Hanya ada juga yang masih ditahan oleh LPSK karena tersangkut dengan hukum majikannya, yakni orang Serang," papar Ino, Jumat (27/5/2016).

Tapi, Ino menyampaikan, mereka masih dalam pengawasan Dinsos Banten guna mengetahui perkembangan kondisinya.

"Soalnya ada cacat sedikit. Makanya, mereka dalam pengawasan dari tim Dinsos kita. Ada psikolog dan kesehatan yang seminggu dua kali melakukan kontrol," ucapnya. (Meghat/red)

Komentar