Kamis, 19 September 2024

Tak Jabat Lagi Wakil Walikota Serang, Subadri Berpamitan dengan Jurnalis

Subadri saat menerima cinderamata dari PWKS. (Foto: TitikNOL)
Subadri saat menerima cinderamata dari PWKS. (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin berpamitan dengan

Pokja Wartawan Kota Serang (PWKS) sebagai bentuk perpisahan lantaran sudah mundur dari jabatannya.

Subadri mengatakan, selama dirinya menjabat Wakil Walikota Serang, tidak lepas dari dukungan wartawan yang terus memberikan informasi positif bagi kemajuan Kota Serang kepada masyarakat.

“Tentu saya sangat terbantu, karena saya bisa besar dan bisa membangun Kota Serang selama lima tahun, tentunya tidak lepas dari dorongan dan bantuan temen-temen PWKS,” katanya.

Subadri menuturkan, meskipun sudah tidak lagi menjabat sebagai Wakil Walikota Serang, namun silaturhami dengan PWKS diharapkan tidak akan terputus.

“Satu kehormatan bagi saya, bisa bersama dengan teman-teman PWKS selama lima tahun. Semoga hubungan silaturhami yang sudah kita bangun dari dulu sampai sekarang ini, tidak putus yah,” tuturnya.

Terakhir, ia menyampaikan permohonan maaf selama dirinya menjabat sebagai Wakil Walikota Serang yang masih banyak memiliki kekurangan.

“Saya sebagai manusia biasa, tentunya saya tidak luput dari kesalahan-kesalahan yang saya miliki. Apalagi saya kadang suka banyak bercandanya dengan temen-temen wartawan,” tuturnya.

Sementara, Ketua PWKS Kota Serang Fauzan Dardiri mengcapakam terima kasih kepada Subadri Ushuludin yang selalu terbuka dan dekat dengan para wartawan Kota Serang, terutama PWKS.

“Kami keluarga besar PWKS, mengucapkan banyak terimakasih yang se dalam-dalamnya. Karena kami menilai pak Wakil ini tidak tertutup, akan tetapi beliau selalu terbuka dan juga sangat dekat dengan temen-temen wartawan,” katanya.

Fauzan juga berharap, silaturhami yang sudah terbangun sejak lama, jangan sampai terputus dan hilang. Karena kemajuan akan terbangun, manakala kekompakan itu terjaga dan bisa terus di rawat.

“Jadi memang silaturhami itu sangat penting, dan mudahan-mudahan keinginan yang di cita-citakan oleh pak Wakil ini bisa terlaksana dan terwujud,” pungkas Fauzan.(TN3)

Komentar