CILEGON, TitikNOL - 14 pegawai Rumah Sakit Krakatau Medika (RSKM) Kota Cilegon dikabarkan terkonfirmasi positif Covid - 19.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, 14 orang pegawai yang terkonfirmasi positif Covid -19 di RSKM Kota Cilegon tersebut terdiri dari dokter, perawat dan securiti.
Humas RSKM Kota Cilegon Agus Wirawan mengatakan, pegawai yang positif Covid -19 tersebut saat ini sudah menjalani isolasi mandiri.
"Kami menyampaikan saat ini ada beberapa karyawan Kami yang terkonfirmasi Covid-19. Untuk itu perlu dilakukan penanganan pencegahan Covid-19 dengan melakukan penyemprotan desinfektan di beberapa tempat pelayanan," jelas Agus saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (10/9/2020).
Perlu diketahui, kasus terkonfirmasi positif Covid -19 di Kota Cilegon dari hari ke hari terus bertambah. Pemkot Cilegon juga mulai hari ini telah merapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) hingga tanggal 24 September 2020. (Ardi/TN1).
Bawaslu Diminta Antisipasi Pelanggaran Balon Gubernur yang 'Jualan' Sebelum Tahapan Pilkada
Polisi Periksa Dua Saksi Terkait Tewasnya Pekerja di Bendung Karian
Ketua Komjak: Tidak Logis Jika ada Laporan Audit Ganda BPK
Ini Isi Surat Suku Baduy ke Presiden dan Bantahannya
Miris! Bayi dengan Usus Keluar Tak Punya Biaya Berobat
Libur Nataru, 248 Ribu Orang dan 58 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jawa Menuju Sumatera
Libur Panjang, Lokasi Pantai di Banten Selatan Ramai Dikunjungi Wisatawan