Aktivitas Sidang di PN Serang Lumpuh, Para Tahanan Dikembalikan ke Rutan

Sejumlah Pegawai PN Serang saat di evakuasi Petugas Gegana Brimob Polda Banten. (Foto: TitikNOL)
Sejumlah Pegawai PN Serang saat di evakuasi Petugas Gegana Brimob Polda Banten. (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Adanya dugaan ancaman bom di Pengadilan Negeri Serang membuat semua jadwal sidang para tahanan lumpuh. Para tahanan pun langsung dievakuasi dan dikembalikan ke Rumah Tahanan (Rutan) dan Lembaga Permasyarakatan (LP).

Humas PN Serang Efiyanto mengatakan, pihaknya telah menyiapkan tiga sampai lima bus untuk mengevakuasi para tahanan tersebut. "Tahanan kita kembalikan ke rutan dan LP," kata Efiyanto ditemui di lokasi, Selasa (25/9/2018).

Efiyanto menjelaskan semua agenda sidang para tahanan pun ditunda dan akan dilanjutkan nanti. "Ada sekitar 50 persidangan kita hentikan karena semua tahanan dikeluarkan," ungkapnya.

Baca juga: PN Serang Dapat Ancaman BOM Dari Orang Tak Dikenal

Sebelumnya, PN Serang mendapat ancaman bom dari orang tak dikenal. Akibatnya, aktivitas kantor yang berada di Jalan Raya Pandeglang, Km 06 Serang, itu lumpuh untuk mengevakuasi semua pegawai.

Hingga berita ini diturunkan, Tim Gegana Brimob Polda Banten yang datang ke TKP masih menyisir semua area gedung untuk mencari keberadaan dugaan bom tersebut. (Gat/TN3)

Komentar