CILEGON, TitikNOL - Pemerintah Kota Cilegon, Kodim 0623 Cilegon dan Polres Cilegon, menggelar sosialisasi kewaspadaan dini dan deteksi konflik di Aula Kecamatan Jombang, Rabu (13/3/2019).
Sosialiasi itu bertujuan untuk mengantisipasi konflik antar warga, menjelang Pemilu serentak pada April 2019 mendatang.
Dandim 0623 Cilegon Letkol Armet Rico Ricardo Sirait mengatakan, proses Pemilu mulai dari tahap persiapan hingga pelaksanaannya sangat rawan menimbulkan konflik, baik antar pendukung calon maupun antar calon peserta Pemilu sendiri.
"Kita berharap bisa mencegahnya dengan cara komunikasi antar lembaga pemerintah, aparatur dan masyarakat secara umum," kata Dandim 0623 Cilegon.
Di tempat yang sama, Camat Jombang Agus Ariyadi mengungkapkan, dalam masa Pemilu ini, peredaran hoaks rentan menyebabkan konflik di tengah-tengah masyarakat. Oleh karena itu, ia berharap masyarakat untuk bijak dalam menerima dan menyebarkan informasi.
"Harapan saya jangan sampai masyarakat terjerat undang-undang ITE, sudah ada yang pernah, jangan sampai ada lagi. Maka dengan itu, untuk mengantisipasinya kita akan lebih meningkatkan komunikasi dan sosialisasi kepada masyarakat," imbuhnya. (Ardi/TN1).