Senin, 17 Februari 2025

Bertambah 3, RSDP Serang Rawat 6 PDP Terkait Virus Corona

Ilustrasi. (Dok: Tribunnews)
Ilustrasi. (Dok: Tribunnews)
SERANG, TitikNOL - Rumah Sakit Umum Daerah Prawiranegara (RSDP) Serang kembali menerima Pasien Dalam Pengawasan (PDP) untuk dirawat di ruang Isolasi terindikasi virus Corona, Selasa, (24/03/2020).

Kepala Humas RSDP Serang Khoirul Anam mengatakan, ketiga pasien ini mendapat perawatan intensif karena memiliki gejala demam, sesak dan batuk.

Namun, satu pasien yang berjenis kelamin perempuan (57) asal warga Kota Serang yang awalnya di rawat di Instalasi Gawat Darurat (IGD) naik statusnya menjadi PDP lantaran memiliki gejala gejala batuk, demam, pilek dan diare. Pasien ini mulai diisolasi sejak tanggal 23 Maret 2020.

"Ada penambahan 3 PDP. Laki-laki (27), masuk hari ini pukul 01.30 WIB, swab sudah dikirim. Kemudian Laki-laki (15), masuk tanggal 21 Maret 2020 jam 21.15 WIB," katanya melalui pesan singkat.

Ia menyebutkan, total keseluruhan saat ini RSDP Serang sedang merawat enam PDP. Seluruh pasien belum dapat dipastikan terjangkit virus Corona atau memiliki penyakit lain.

Bahkan, Anam mengaku sudah 10 hari Swab lendir tenggorokan sebagai bahan uji lab di Litbangkes Jakarta belum keluar hasilnya. Padahal, ada sebagian pasien yang kondisinya sudah membaik.

"Jadi total yg dirawat ada 6 PDP. Ini ada yang 10 hari belum keluar (hasil lab). Kasian pasiennya padah kondisinya sudah baik," jelasnya.

Dari jumlah 6 PDP yang diisolasi itu diantaranya satu orang asal Kabupaten Tangerang, tiga orang warga Kota Serang dan dua orang warga Kabupaten Serang.

"Jadi sekarang (yang diisolasi) 1 warga Kabupaten Tangerang, 3 orang warga Kota Serang dan 2 orang lagi Kabupaten Serang. Total 6," tukasnya. (Son/TN1)
Komentar