Sabtu, 21 September 2024

Cegah Penyebaran Covid-19, Pemkab Lebak Perluas Pelayanan Rapid Test Massal

Ilustrasi. (Dok: Cnnindonesia)
Ilustrasi. (Dok: Cnnindonesia)

LEBAK, TitikNOL - Pemerintah Kabupaten Lebak terus memperluas sasaran pelayanan tes masal virus corona (Rapid Test) hingga ke sektor transportasi publik seperti di stasiun kereta api dan pasar.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak Triatno Supiono, selaku penanggungjawab Surveillance kegiatan mengatakan, pelaksanaan Rapid Test dilakulan di sejumlah wilayah Kecamatan, antara lain Kecamatan Cigemblong, Cijaku, Malingping hingga ke wilayah Kecamatan Cilograng.

Rapid Test lanjut Kadinkes, dilakukan kepada masyarakat di tempat - tempat keramaian seperti pasar yang terdekat di kecamatan - kecamatan setempat.

"Tapi untuk wilayah kecamatan Cihara, kita lakukan Rapid Test kepada masyarakat di wilayah Kampung dekat salah satunya (ketua RT) yang sudah terkonfirmasi positif Covid - 19 kemarin itu," ujar Triatno Supiono melalui sambungan telepon genggamnya kepada TitikNOL, Jumat (29/5/2020).

Dijelaskannya, saat Rapid Test dilakukan di Kecamatan Maja kepada masyarakat dan penumpang KRL kemarin, terdapat dua orang reaktif.

"Dari 200 sampel yang diambil, dua orang reaktif. Kepada yang reaktif itu, kita sarankan untuk isolasi mandiri. Reaktif kan belum tentu positif," imbuhnya. (Gun/TN1)

Komentar