Minggu, 24 November 2024

Coba Nyalip, Pengendara Motor di Serang Tewas Terlindas Truk

Terlihat korban terkapar tewas seketika yang ditutupi kain spanduk dan keadaan motor nampak rusak parah. (Foto:TitikNOL)
Terlihat korban terkapar tewas seketika yang ditutupi kain spanduk dan keadaan motor nampak rusak parah. (Foto:TitikNOL)

SERANG, TitikNOL – Sebuah kecelakaan maut terjadi di jalan raya Serang-Jakarta, tepatnya di Kampung Nambo, Desa Kaserangan, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang – Banten, Jumat (1/4/2016).

Sepeda Motor jenis Yamaha Mio J dengan no polisi B 3554 NYF, yang dikendarai oleh seorang pengendara yang belum diketahui identitasnya, terlindas mobil Truk saat mencoba menyalip. Akibatnya, pengendara motor langsung tewas di tempat.

Informasi yang diperoleh dari Ina (34), saksi mata yang ditemui di lokasi, kejadian bermula saat pengendara motor nahas itu mencoba menyalip truk dari sebelah kiri. Usai menyalip, lanjut Ina, pengendara motor itu langsung membanting ke kanan persis di depan truk yang sedang melaju kencang.

“Usai menyalip dia malah ke kanan. Eh akhirnya terlindas lah dia. Yang saya tahu sih dia langsung tewas di tempat,” ujar Ina kepada wartawan.

Menurut Ina, usai melindas pengendara motor, truk itu bukannya berhenti dan malahan langsung kabur. Dirinya pun mengaku tidak mengetahui nomor kendaraan truk penabrak tersebut.

“Usai melindas pengendara motor, truk itu tidak berhenti dan malah langsung tancap gas. Saya juga nggak sempat melihat nomor polisi truk itu,” lanjutnya.

Tidak berselang lama usai kejadian, petugas dari Lantas Polres Serang dating ke lokasi kejadian. Jasad korban pun akhirnya dibawa ke RSUD dr. Drajat Prawiranegara untuk proses outopsi. (Her/red)

Komentar