Kamis, 21 November 2024

Dampak Umroh Ditutup, Pembuat Paspor Selama 2021 Menurun 50 Persen

SERANG, TitikNOL - Dampak Pandemi covid19 dan ditutupnya pintu ibadah Umroh pembuat paspor di Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Serang menurun hingga 50 persen.

Kepala Imigrasi Kelas I Non TPI Serang Victor Manurung mengatakan selama 2020 data mencatat hingga 9.000 pembuatan Paspor, sementara saat ini selama 2021 tercatat 4.906 pembuatan paspor.

Dengan rincian diantaranya, paspor baru 2.546, paspor penggantian habis masa berlaku 2.312, paspor penggantian karena hilang 44, paspor penggantian karena rusak.

Sementara untuk Paspor bagi pekerja migran Indonesia 81, penerbitan paspor bagi calon jamaah umroh 1.268 dan paspor bagi calon jamaah haji 158.

"Ini memang menurun yah, karena pandemi covid19 ini jadi data berbeda dibangkan tahun sebelumnya, sekarang ibadah umroh ditutup kembali kan," kata Victor, Jumat (31/12/2021).

Maka itu, pihaknya juga melakukan jemput bola sekarang untuk pembuatan paspor, meski kantor pelayanan tetap dibuka.

"Kita jemput bola itu datangi ke tempat, kita juga ada aplikasi antar paspor ada barkotnya nanti diantarkan, serta pembayaran juga bisa langsung di kantor Pos Mobile didepan," tegasnya. (Gat/TN2)

Komentar