Sabtu, 23 November 2024

Hektaran Hutan Jati di Lebak Terbakar

Kebakaran hutan Jati milik PT. Perhutani di Desa Bojongjuruh, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak. (Foto: TitikNOL)
Kebakaran hutan Jati milik PT. Perhutani di Desa Bojongjuruh, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak. (Foto: TitikNOL)

LEBAK, TitikNOL - Hektaran hutan Jati milik PT. Perhutani di Desa Bojongjuruh, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak, Minggu (1/9/2019) malam terbakar.

Informasi yang diperoleh dari Jaya, Kepala Desa Bojongjuruh, kebakaran hutan Jati terjadi sekira pukul 19.00 WIB. Api dapat dipadamkan oleh warga setempat dengan menggunakan alat seadanya pada pukul 21.00 WIB.

"Iya benar, kebakaran hutan Jati milik PT. Perhutani," ujar Jaya kepada TitikNOL melalui pesan WathsAppnya.

Menurutnya, api yang berkobar sudah dapat di padamkan oleh warga setempat sehingga kebakaran pun tidak meluas.

"Alhamdulillah, saat ini api sudah dapat di padam oleh warga," terang Kades Bojongjuruh ini.

Senada dikatakan Didi Chaerudin, Sekretaris Desa setempat. Ia menambahkan, kebakaran hutan Jati itu tepatnya terjadi di Kampung Sasana RT 013/ RW 005, Desa Bojongjuruh.

"Soal luas kebakaran belum di cek karena kondisi gelap gulita dan enggak ada orang. Kalau total luas kehutanan seluruhnya empat hektar," tukas Didi.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran hutan Jati tersebut, kerugian belum dapat ditaksir. (Gun/TN1)

Komentar