BANTEN, TitikNOL - Dalam rangka memperingati HUT ke 70, Grup 1 Kopassus membagikan 1.500 paket sembako kepada masyarakat Banten yang terbagi di beberapa titik.
Komandan Grup 1 Kopassus, Kolonel Inf I Gede Putra Yasa mengatakan, kegaiatan pembagian paket sembako sebagai bentuk Kopassus hadir untuk masyarakat.
"Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke 70 Kopassus, yang kami kemas dalam kegaiatan sosial dengan melaksanakan pembagian paket sembako di beberapa titik yang memang mereka sangat membutuhkan," katanya, Minggu (28/3/2022).
Kegaiatan itu dilaksanakan di Masjid Nurul Hidayah Ciomas, Ponpes Al Azami Ki Bading Reksabaya Mandalawangi, Majelis Taklim Daru Tauhid Labuan.
Kemudian Majelis Attuhah Tanjung Lesung, dan Kampung Wakaf Tanjung Lesung.
"Kegaiatan ini sebagai wujud nyata Kopassus hadir di tengah masyarakat. Grup 1 Kopassus akan terus berinovasi untuk membantu masyarakat sekitar," ujarnya. (TN1)
Seorang Balita Abnormal di Tiongkok Miliki 31 Jari 
Resep Es Tebu Lemon yang Cocok untuk Menu Buka Puasa
Anang Hermansyah Desak Pemerintah Buat Kebijakan Konkret Tentang Seni