Jum`at, 22 November 2024

Isue Hoax Masih Menjadi Penyebab Suara Jokowi Jeblok di Banten

Ilustrasi. (Dok: Lensaindonesia)
Ilustrasi. (Dok: Lensaindonesia)

SERANG, TitikNOL - Dari hasil survei yang dilakukan Saeful Mujani Research adn Consulting (SMRC) Isu hoax Calon Presiden Jokowi merupakan bagian dari Partai Komunis Indonesia (PKI) 15 persen masih dipercayai oleh masyarakat Banten.

"Salah satu hoax yang kami teliti secara lebih detail adalah tentang Jokowi adalah seorang PKI, yang terpapar sekitar 35 persen dan dari yang terpapar itu ada sekitar 15 persen percaya dengan hoax," kata Direktur Riset SMRC Dany Irfani kepada wartawan di Hotel Abadi, Kota Serang, Senin, (18/3/2019).

Dani mengatakan dengan adanya hoax ini berdampak negatif terhadap elektabilitas pasangan Capres dan Cawapres 01 Jokowi-KH Ma'ruf. Hal tersebut membuktikan bahwa warga Banten belum bisa membedakan mana fakta dan mana yang hoax.

"Dan efeknya sangat negatif pada Jokowi. Seandainya semua warga di Banten itu termakan isu hoax, elektabilitas Jokowi tinggal hanya empat persen gara-gara hoax. Nah untungnya warga Banten tidak semuanya percaya, tetapi masih ada yang percaya hoax, itu menunjukan bahwa banyak warga Banten yang tidak bisa membedakan mana fakta mana hoax," ungkapnya.

Semantara itu, ia membandingkan dengan fakta yang jelas bahwa Prabowo merupakan tentara yang di pecat dari jabatannya itu 64 persen tidak dipercayai oleh mayoritas masyarakat Banten.

"Fakta bahwa Prabowo adalah tentara yang diberhentikan dari jabatannya yaitu jelas fakta kerasnya ada itu tidak semua percaya, mayoritas malah tidak percaya. Jadi yang fakta malah gak percaya," lanjutnya.

Dani pun berharap masyarakat Indonesia terlebih khusus warga Banten dapat bijak menggunakan media sosial (medsos) agar tidak ikut menyebarkan berita yang belum terbukti kebenarannya.

"Nah penyebar hoax kemungkinan lebih banyak lewat medsos dan ini tentu buat kita adalah sesuatu yang cukup mengkhawatirkan. Kami harap warga Banten lebih bijaksana dalam memahami atau mencermati informasi yang mereka terima," pungkasnya.

Perlu diketahui bahwa di Banten saat ini elektabilitas pasangan Jokowi-KH Ma'ruf lebih unggul dibanding dengan elektabilitas pasangan Prabowo-Sandi melalui lembaga survai SMRC. Pasangan Jokowi-Amin itu mendapat dukungan 43,2 persen sedangkan Prabowo-Sandi 41,7 persen dan yang belum tahu 15,1 persen. (Gat/TN2)

Komentar