TANGSEL, TitikNOL - Jaringan Aktivis Reformasi Indonesia 98 (Jari 98), menyarankan kepada Capres 02 Prabowo Subianto, untuk belajar menjadi kepala negara kepada Capres 01 Joko Widodo (Jokowi).
Pernyataan itu menyusul kabar yang beredar, bahwa Prabowo Subianto tengah menyusun susunan kabinet menterinya.
Ketua Presidium Jari 98, Willy Prakasa beranggapan, kalau Prabowo akhir-akhir ini kebelet menjadi Presiden tingkat akut, hingga dinilainya banyak berhalusinasi.
"Kebelet jadi Presiden itu ya sah dan boleh saja, tapi hendaknya berkaca terlebih dahulu itu lebih bijaksana. Mampu apa tidak? Jika dipaksakan, maka akibatnya jadi over dosis dan berhalusinasi sebelum semuanya berakhir tragis," kata Willy Prakasa kepada TitikNOL, Kamis (28/3/2019).
Kendati demikian, Willy membeberkan, saat-saat ini para relawan Jari 98 tengah menyusun kekuatannya untuk memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pemilu 17 April 2019 mendatang. (Don/TN1).