SERANG, TitikNOL - Kantor Bank Indonesia (BI) digeledah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dini hari tadi terkait kasus dugaan korupsi penggunaan dana Coorporate Social Responsebility (CSR), Selasa (17/12/2024).
Di hari yang sama Kantor Perwakilan Bank Indonesia Perwakilan Banten, tengah menggelar kegiatan membangun masa depan melalui edukasi digital yang aman (Muda Merdeka) pada sebuah hotel di Kota Serang.
Humas Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten, Aulia Hidayanti, menjadikan kegiatan tersebut sebagai alasan dirinya bungkam alias tak menjawab pertanyaan wartawan tentang aliran CSR pihaknya di Banten.
"Eh, eh, eh Mas maaf saya lagi acara, punten ya mas punten," penutusan Aulia secara singkat ketika ditanya tentang bagaimana situasi penyaluran CSR BI di Banten, Selasa (17/12/2024).
Berdasarkan informasi berbagai sumber, KPK menggeledah tiga tempat di gedung tersebut yaitu ruang kerja Gubernur BI Perry Warjiyo dan dua ruangan di Departemen Komunikasi.
Sebelumnya, KPK menduga penggunaan dana CSR bermasalah karena tidak sesuai dengan peruntukan. Dana CSR diduga digunakan untuk kepentingan pribadi.
KPK juga diinformasikan telah menetapkan tersangka dalam kasus itu, yang hingga kini belum bisa diungkap kepada publik. (RZ/TN)