Kamis, 7 November 2024

Kapal Ferry Mutiara Berkah Terbakar di Pelabuhan Indah Kiat Merak

Kapal yang terbakar di Pelabuhan Indah Kiat Merak. (Foto: TitikNOL)
Kapal yang terbakar di Pelabuhan Indah Kiat Merak. (Foto: TitikNOL)

CILEGON, TitikNOL - Kapal Motor Penumpang (KMP) Mutiara Berkah dikabarkan terbakar di Pelabuhan Indah Kiat, Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon, Rabu 6 September 2023.

Peristiwa kebakaran itu terekam dalam sebuah video pendek dan menyebar di media sosial.

Dalam video itu terekam kepulan asap hitam pekat di bagian buritan kapal yang sedang bersandat di Pelabuhan Indah Kiat. Sebuah mobil pemadam kebakaran terliat di lokasi kejadian.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Cilegon Ahmad Jubaedi membenarkan informasi kebakaran tersebut.

"Saya baru dapat kabar tadi, dan langsung mengerahkan tim ke lokasi," kata Jubaedi.

Menurut Jubaedi, untuk membantu meredamkan api, pihaknua mengerahkan tiga unit mobil pemadam kebakaran.

Hingga kini belum diketahui ada korban jiwa maupun luka atau tidak dalam insiden tersebut. (Ardi/TN).

Komentar