Jum`at, 22 November 2024

Kapal Penyeberangan Merak - Bakauheni Dikabarkan Terbakar di Pulau Tempurung, Penumpang Panik

Foto: Ist
Foto: Ist

CILEGON, TitikNOL - Kapal Motor Penumpang (KMP) Royce I mengeluarkan percikan api dan asap di Pulau Tempurung, Sabtu (6/5/2023) sekitar pukul 15: 00 WIB.

Kasi Opa Basarnas Banten Heru Amir mengatakan peristiwa itu terjadi KMP Royce I dalam perjalanan dari Pelabuhan Bakauheni menuju Merak.

"Saat berada di Pulau Tempurung kapal mengeluarkan percikan api yang diduga dari muatan truk yang ada di dalam kapal. Ini baru diduga karena kita sekarang masih terus melakukan koordinasi, " kata Heru saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Sabtu (6/5/2023).

Tim Basarnas Banten bersama Lanal Banten dan Polairud Polda Banten sertai pihak - pihak terkait terus berupaya melakukan evakuasi semua penumpang yang ada di dalam kapal.

"Sekarang kita sedang melakukan evakuasi penumpang. Untuk sementata para penumpang akan dievaluasi dermaga ASDP, " ujarnya.

Belum diketahui ada korban jiwa atau tidak dalam peristiwa tersebut. Saat ini petugas gabungan terus berupaya melakukan evakuasi penumpang kapal. (Ardi/TN).

Komentar