Jum`at, 22 November 2024

Kembali Korsleting Listrik Hanguskan Rumah di Lebak, Kerugian Rp200 Juta

Kebakaran yang terjadi di Kampung Cilutung Kidul RT 02/RW 01, Desa Curugpanjang, Kecamatan Cikulur. (Foto: TitikNOL)
Kebakaran yang terjadi di Kampung Cilutung Kidul RT 02/RW 01, Desa Curugpanjang, Kecamatan Cikulur. (Foto: TitikNOL)

LEBAK, TitikNOL - Peristiwa kebakaran akibat arus pendek listrik kembali terjadi di Kabupaten Lebak. Kali ini kebakaran menghanguskan rumah milik Yuyum (62) warga Kampung Cilutung Kidul RT 02/RW 01, Desa Curugpanjang, Kecamatan Cikulur sekira pukul 16.30 Wib, Rabu (22/7/2020).

Informasi diperoleh dari Norriyatna A Permana, Kasi Trantib pada Kantor Kecamatan Cikulur, kebakaran selain meludeskan rumah milik Yuyum, juga menghanguskan sepeda, surat - surat berharga, alat - alat elektronik dan satu ton padi kering.

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, korban mengalami kerugian materil ditaksir mencapai Rp200 juta," kata Kasi Trantib Kecamatan Cikulur ini. (Gun/TN1)

Komentar