Selasa, 8 Oktober 2024

Khawatir Terjadi Longsor Susulan, Kades Bayah Barat Himbau Warga Hati-Hati di Jalur Rawan Longsor

LEBAK, TitikNOL - Kahwatir terjadi longsor susulan, Kepala Desa Bayah Barat Usep Suhendar meminta warga, khususnya pengendara motor roda dua maupun roda empat melintasi lokasi longsor.

Lokasi longsor di Ruas Jalan di Ruas Jalan Nasional III Simpang Malingping - Cibareno Batas Jabar, tepatnya di Titik Panglerekan tengah (Antara Kp. Karang Taraje dan Kp. Jogjogan Desa Darmasari Kecamatan Bayah, kondisi jalannya licin.

"Saya menghimbau kepada pengguna jalan agar berhati-hati terutama pengendara motor. Dan terutama di area longsor didepan dermaga," kata Usep dihubungi TitikNOL.co.id, Minggu (15/5/2022).

Menurut Usep, kondisi reruntuhan longsor membuat kondisi jalan licin, sehingga rawan menyebabkan kecelakaan bagi pengendara motor.

"Itensitas hujan deras yang tinggi dikhawatirkan terjadi longsor susulan. Dan banyaknya reruntuhan longsor sangat bahaya karena licin. Ditambah diatas masih banyak batu- batuan besar tidak menutup kemungkinan terjadi longsor susulan" pungkasnya.

Komentar