Rabu, 4 Desember 2024

Kota Cilegon Dikepung Banjir

CILEGON, TitikNOL - Tingginya curah hujan membuat sejumlah wilayah di Kota Cilegon terdampak banjir, Sabtu (3/2/2024).

Berdasarkan data BPBD Kota Cilegon,sejumlah wilayah yang terdampak banjir adalah Kotasari, Kawista, Gunung Sugih, Cilodan, dan Tegal Wangi Kruwuk.

Kepala BPBD Kota Cilegon, Suhendi mengatakan penyebab banjir di sejumlah wilayah tersebut selain intensitas hujan yang tinggi kondisi drainase yang buruk juga menjadi penyebabnya.

"Intensitas hujan yang tinggi dan mungkin bisa disebabkan drainase yang buruk, banyak sampah, mampet dan debit airnya banyak,"jelas Suhendi.

Banyaknya wilayah yang terdampak banjir tersebut, Suhendi mengaku tengah menunggu laporan terkait korban dan warga yang terdampak banjir.

"Soal korban sampai sekarang masih nunggu laporan. Jumlah Kepala Keluarga juga yang terdampak banjir belum kita ketahui," ungkapnua.

BPBD Kota Cilegon telah menerjunkan personelnya dan disebar di sejumlah wilayah yang terdampak banjir. Dalam penanganannya, BPBD Kota Cilegon juga dibantu oleh BPBD Provinsi Banten dan sejumlah pihak lainnya. (Ardi/TN).

Komentar