LEBAK, TitikNOL - Sesosok mayat laki-laki berusia sekitar 70 tahun tanpa identitas, ditemukan mengambang di Sungai Cijung tepatnya di Kampung Lebak Pasar RT 02/RW 06, Kelurahan Muara Ciujung Barat, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak sekira pukul 14.20 WIB, Rabu (03/03/2021).
Informasi diperoleh TitikNOL, mayat itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga setempat bernama Rivai. Saat itu, Rivai langsung meminta bantuan kepada warga lainnya untuk mengamankan jasad mayat tersebut ke pinggir Sungai dan ditempatkan ke rakit. Setelah itu, Rivai kemudian menelpon aparat setempat.
Dikonfirmasi, Kepala BPBD Kabupaten Lebak, Febby Rizky Pratama saat dihubungi TitikNOL melalui pesan WhatsAppnya membenarkan soal penemuan mayat tersebut.
"Betul, tapi sudah dibawa oleh aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Rangkasbitung. Relawan sedang koordinasi dengan Polsek," kata Febby. (Gun/TN1)