LEBAK, TitikNOL – Adanya korban jiwa akibat jembatan rusak di Kabupaten Lebak, membuat pemerintah daerah turun tangan. Mereka pun memberikan santunan berupa uang dan kebutuhan sembilan bahan pokok (Sembako) kepada keluarga korban.
"Bantuan yang diberikan berupa uang tunai sebesar lima juta rupiah dan sembako berupa beras, mie instan, air mineral dan lain-lain untuk selama tahlilan bagi almarhumah," ujar Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Eka Darmana Putra, Senin (20/2/2017).
Baca juga: Jembatan Rusak Telan Korban, Ini Komentar Dinas Terkait di Lebak
Sementara itu, Kepala Desa Sobang, Suhra membenarkan, tim dari Pemkab yang terdiri dari pihak dinas PUPR dan Dinsos Lebak sudah meninjau lokasi dan mendatangi keluarga korban.
"Kemarin itu, malah pihak Dinsos minta data keluarga korban untuk dibuatkan BPJS segala, bantuan lainnya berupa Sembako berupa beras, air mineral, mie instan dan juga dikasih dua amplop. Tapi jumlah uangnya saya tidak tahu," tukas Sura. (Gun/Rif)