Jum`at, 22 November 2024

Pertamina Sediakan Layanan Motoris untuk Pemudik yang Kehabisan BBM di Tol

Pelayanan Motoris dari Pertamina untuk pemudik yang kehabisan BBM di Tol (Foto: TitikNOL)
Pelayanan Motoris dari Pertamina untuk pemudik yang kehabisan BBM di Tol (Foto: TitikNOL)

SERANG, TitikNOL - Dalam rangka mempermudah pelayanan mudik lebaran 2022, Pertamina menyediakan pelayanan Motoris untuk pemudik yang kehabisan BBM saat di Tol.

Motoris ini kendaraan roda dua yang membawa BBM sesuai pesanan pengendara. Nantinya pesanan akan diantar sesuai lokasi.

Sales Area Manager Provinsi Banten, Tri Yudha Nurmansyah mengatakan, pengendara yang kehabisan BBM cukup menghubungi nomor 135 untuk mendapatkan pelayanan Motoris.

"Jadi konsumen menghabisi bbm bisa kontak 135, akan memandu posisi dan butuhnya. Harganya sama seperti di SPBU," katanya saat ditemui di SPBU Km 68A, Senin (25/4/2022).

Ia menerangkan, pelayanan Motoris ada 13 titik dari Tol Tangerang-Merak. Di sisi lain, untuk memenuhi cadangan BBM, pihaknya menyediakan tangki disetiap SPBU.

"Stok masih tambah aman, mulai dari 11 April dan kita minta penambahan dan permintaan lebih tinggi," terangnya.

Sejauh ini, Tri mengklaim kebutuhan BBM di Provinsi Banten aman hingga sembilan hari kedepan.

"Kalau di Banten pertalite stok tahan 9 hari kedepan. Hari ini pertamak 26 hari, solar 9 hari. Akan ada peningkatan 11,2 persen," tuturnya. (TN3)

Komentar