Kamis, 21 November 2024

Pokja Wartawan Cilegon Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir Bandang di Lebak

Pokja Wartawan Cilegon serahkan bantuan kepada korban banjir bandang di Desa Sajiramerak, Kabupaten Lebak, Banten. (Foto: TitikNOL)
Pokja Wartawan Cilegon serahkan bantuan kepada korban banjir bandang di Desa Sajiramerak, Kabupaten Lebak, Banten. (Foto: TitikNOL)
LEBAK, TitikNOL - Perwakilan wartawan yang tergabung dalam PWHC (Persatuan Wartawan Harian Cilegon), menyerahkan bantuan kepada warga korban banjir bandang di Desa Sajiramekar, Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak.

Bantuan yang diserahkan PWHC kepada korban banjir di Lebak ini, berasal dari para donatur yang mempercayakan sumbangannya melalui PWHC.

Kepala Desa Sajiramekar, Jaenudin, menerima langsung bantuan yang diserahkan PWHC di kantor Desa Sajiramekar.

“Saya mewakili masyarakat Sajiramekar mengucapkan banyak kepada wartawan Cilegon dan para donatur yang telah membantu warga Lebak yang terkena musibah banjir bandang,” kata Jaenudin, Sabtu (4/1/2020) kemarin.

Desa Sajiramekar merupakan salah satu daerah yang diterjang banjir bandang. Puluhan rumah di daerah ini hancur dan hanyut akibat dasyatnya terjangan banjir bandang.

“Kebetulan di Desa Sajiramekar ada 70 KK. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam bencana banjir bandang ini. Mereka yang hanyut dibawa arus air sudah diungsikan di rumah keluarga dan sanak keluarga mereka masing-masing, "jelasnya.

Sementara itu, Ketua PWHC Ronald Siagian mengatakan, bantuan ini sedikit untuk meringankan beban para korban banjir, terutama mereka yang sangat membutuhkan.

“Bantuan yang diberikan ini berupa bahan-bahan yang sangat dibutuhkan para korban bencana. Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat," ungkapnya.

Adapun bantuan yang diberikan PWHC kepada korban banjir bandang adalah bubur bayi, susu, pampers, sabun mandi dan pakaian layak pakai. (Ardi/TN1).
Komentar