Jum`at, 20 September 2024

Romi Tertangkap KPK, Ketum Golkar : Saya Pikir 01 Tidak Terpengaruh

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. (Foto: TitikNOL)
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. (Foto: TitikNOL)

TANGSEL, TitikNOL - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, menanggapi

penangkapan Ketua Umum PPP Romahurmuziy (Romi) oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Airlangga mengaku prihatin atas peristiwa penangkapan Romahurmuziy yang dilakukan KPK di depan Hotel Bumi, Jalan Basuki Rahmat, Surabaya, pada Kamis (15/3/2019) pagi.

"Tentu kita prihatin dengan apa yang terjadi, tetapi kami konsentrasi untuk partai Golkar untuk acara tersebut," jelas Airlangga Hartarto saat menghadiri silaturahmi Ketua Umum dan Kader Golkar di Serpong, Tangerang Selatan, Jum'at (15/3/2019).

Ketika disinggung terkait penangkapan Romi, Airlangga beranggapan penangkapan tersebut tidak terpengaruh dengan Capres-Cawapres 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

"Saya pikir 01 tidak terpengaruh,"tegas Airlangga Hartarto. (Don/TN1).

Komentar