LEBAK, TitikNOL - Unit Reskrim Polsek Cibadak, Polres Lebak, mengaku masih memburu RZ, oknum pegawai leasing Mandiri Tunas Finance (MTF) yang berkantor di Jalan By Pass Soekatno - Hatta, Desa Kadu Agung Timur, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak.
RZ diburu polisi, setelah masuk DPO sebagai terduga pelaku penipuan dan penggelapan uang sejumlah nasabah mencapai miliaran rupiah.
Baca juga: Oknum Pegawai Gelapkan Dana Nasabah, Kacab Leasing MTF Rangkasbitung Bungkam
Selain uang milik nasabah, RZ oknum pegawai itu diduga melakukan penggelapan beberapa unit kendaraan roda empat (mobil) milik rental satu diantaranya berhasil diamankan di Mapolsek Cibadak, baru-baru ini.
Diketahui, Empat korban penipuan dan penggelapan oleh RZ, sudah melaporkan kasus tersebut ke Polsek Cibadak.
Dikonfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Cibadak, Aipda Danang mengaku pihaknya masih terus melakukan penyelidikan dan memburu RZ terduga pelaku.
"Masih penyelidikan, kang. Iya masih kita buru terduga pelakunya,"ujar Danang kepada TitikNOL, Kamis (12/9/2019).
Sementara itu, Iwan Setiawan, Kepala Cabang (Kacab) Leasing MTF Rangkasbitung, hingga saat ini masih bungkam dan sulit dihubungi wartawan. (Gun/TN1)