Jum`at, 22 November 2024

SBY Ingatkan Pemimpin Harus Contoh Sifat Rasulullah SAW

Sekda Banten Ranta Soeharta (Berkacamata) saat Berbincang dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. (Foto: TitikNOL)
Sekda Banten Ranta Soeharta (Berkacamata) saat Berbincang dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. (Foto: TitikNOL)

TANGERANG, TitikNOL - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), memberikan pemaparan dalam acara buka bersama dengan seluruh kader Partai Demokrat se-Provinsi Banten, yang digelar di salah satu hotel di Kota Tangerang, Rabu (21/6/2017).

Menurut SBY, pemimpin harus fathanah yakni cerdas atau berpengetahuan mengenai apa yang dipimpinnya. Sebab kata SBY, jika seorang pemimpin tidak cerdas, akan susah menunjukan ke arah mana membangun bangsa atau daerah yang dipimpinnya.

"Pemimpin harus fathanah, harus cerdas atau berpengetahuan mengenai apa yang dipimpinnya. Karena kalau tidak, akan susah menunjukan ke arah mana membangun bangsa atau daerahnya akan dibawa," kata SBY.

SBY menambahkan, pemimpin yang amanah sesuai dengan sifat yang ada pada Rasulullah Muhammad SAW yakni harus sidiq yakni benar atau jujur dalam perkataan dan perbuatan.

"Pemimpin itu harus sidiq, amanah tablig dan fathanah sesuai dengan sifat kepemimpinan yang ada pada diri Rasululah Muhammad SAW," tambahnya.

Bukan hanya itu, kata dia, pemimpin harus amanah yakni dapat dipercaya saat diberikan mandat atau kepercayaan dari rakyat. "Amanah harus dijalankan dengan baik, seorang pemimpin tidak boleh menyia-nyiakan amanat rakyatnya," katanya.

"Selanjutnya pemimpin harus memiliki sifat tablig yakni menyampaikan apapun yang diamanatkannya, seperti rosul menyampaikan firman Allah pada umatnya," kata SBY di hadapan ribuan kader Demokrat dan tokoh masyarakat Tangerang.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah dan Sekda Banten Ranta Soeharta yang duduk di meja VIP menjadi perhatian. Arief satu meja dengan Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) beserta istri Ani Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) beserta istri Anisa Pohan, Gubernur Banten Wahidin Halim dan Ketua DPD Partai Demokrat Banten A'eng Haerudin.

Sementara, di kursi VIP sebelahnya diisi Ketua Fraksi Demokrat Edi Baskoro Yudhoyono, Hartanto Edi Prabowo, Pramono Edi Wibowo dan Sekda Banten Ranta Soeharta. (red)

Komentar