Kamis, 21 November 2024

Sebrangi Jembatan Gantung, Presiden Jokowi Disambut Warga Kampung Ranca Garut

Presiden Jokowi dan Ibu Negara, saat melintasi jembatan gantung di Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak. (Foto:TitikNOL)
Presiden Jokowi dan Ibu Negara, saat melintasi jembatan gantung di Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak. (Foto:TitikNOL)

LEBAK, TitikNOL – Kedatangan Presiden Jokowi dan Ibu negara di Kampung Ranca Garut, Desa Sanghiyang Tanjung, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak disambut oleh ratusan warga yang sudah menunggu.

Lokasi menuju kampung itu harus melintasi jembatan gantung. Presiden Jokowi dan ibu negara pun tanpa segan melintasi jembatan sepanjang 100 meter yang belum lama selesai dibangun melalui dana APBN.  

Saat melintas jembatan sekitar Pukul 13.00 WIB, Presiden Jokowi dan Ibu negara langsung disambut teriakan warga yang sudah menunggu sejak pagi. Warga pun memanggil-manggil Presiden Jokowi dan Ibu negara, saat keduanya melintasi jembatan.

“Pak Jokowi, Pak Jokowi,” ujar puluhan warga yang berada di seberang sungai, sambil melambai-lambaikan tangannya.

Tidak berselang lama usai Presiden Jokowi dan Ibu negara melintasi jembatan, terlihat Gubernur Banten Rano Karno dan Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, turut menyebrangi jembatan gantung kampung Ranca Garut untuk mendampingi presiden dan ibu negara. (Gun/red)

Komentar