Jum`at, 22 November 2024

Sidak Lokasi Batching Plant PT. Motive Mulia, Satpol PP Bungkam Soal Perizinan

Dinas Satpol PP Pemkab Lebak, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke lokasi Batching Plant PT. Motive Mulia di Kampung Karang Taraje, Desa Darmasari, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Kamis (25/7/2019). (Foto: TitikNOL)
Dinas Satpol PP Pemkab Lebak, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke lokasi Batching Plant PT. Motive Mulia di Kampung Karang Taraje, Desa Darmasari, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Kamis (25/7/2019). (Foto: TitikNOL)

LEBAK, TitikNOL - Dinas Satpol PP Pemkab Lebak, melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke lokasi Batching Plant PT. Motive Mulia di Kampung Karang Taraje, Desa Darmasari, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Kamis (25/7/2019).

Hal itu lantaran, adanya dugaan kegiatan Batching Plant tersebut tidak kantongi izin operasional dan izin lingkungan.

Dikonfirmasi, Tati Suryati, Kabid Penegakan Perundang Undangan Daerah (PPUD) Dinas Satpol PP Lebak mengatakan, sidak Satpol PP menemukan kondisi drainase jalan nasional Bayah - Cibareno tertutup.

"Tadi sudah saya sampaikan ke petugas batching plant untuk di normalisasi drainase yang tertutup," ujar Tati usai melakukan sidak.

Baca juga: Batching Plant PT. Motive Mulia di Bayah Terancam Ditutup Satpol PP

Menurutnya, lokasi kegiatan Batching Plant di Kampung Karang Taraje sudah dua bulan tidak produksi dan hanya menghabiskan stockfile yang tersisa.

Ditanya apakah lokasi kegiatan batching plant di Kampung Karang Taraje itu akan ditutup, Tati memastikan bahwa batching plant itu ditutup.

"Ditutup pak, saya pastikan. Akan di cek lagi nanti," imbuh Tati.

Kendati begitu, Tati tak memberikan penjelasan soal lokasi batching plant PT. Motive Mulia yang disebut sumber TitikNOL berada di sekitar area pabrik semen merah putih PT. Cemindo Gemilang.

Disinggung temuan apa soal perizinan kegiatan batching plant tersebut, Tati enggan memberikan keterangan lebih lanjut.

"Nanti yah, info lengkapnya ke kantor aja yah," kilah Tati kepada TitikNOL. (Gun/TN1)

Komentar