SERANG, TitikNOL - Tim Pejinak Bom (Jibom) Brimbob Polda Banten terjunkan anjing pelacak Tim K9, untuk melakukan sterilisasi Gereja di Kota Serang, Jumat (24/12/2021).
Pantauan di lokasi, salah satu gereja yanh dilakukan steriliasi yakni HKBP Serang, di Alun-alun Kota Serang, dalam pemeriksaannya satu anjing pelacak diterjunkan menyusuri seluruh area bagian dalam gereja.
Sementara itu tim Jibom juga melakukan pemeriksaan ke seluruh bagian gereja menggunakan alat metal detektor. Dari hasil pemeriksaan dua jam lebih, petugas tidak menemukan benda yang mencurigakan.
"Tidak ditemukan barang atau benda yg dicurigai bom, setelah steriliasi ke seluruh area tidak ditemukan," kata Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga.
Pemeriksaan ini pun bagian dari pencegahan aksi terorisme dalam menghadapi natal maupun tahun baru. Tentunya, perlu dilakukan steriliasi ke seluruh gereja di Banten.
"Di Banten ada 51 gereja, tim dibagi ke seluruh daerah untuk melakukan sterilisasi, salah satunya di Kota Serang juga dilakukan pemeriksaan," ungkapnya.
Setelah disterilisasi nantinya pihak Brimob Polda Banten akan memberikan berita acara kepada pengurus maupun keamanan di gereja."Kami juga tetap menghimbau juga kepada masyarakat untuk mewaspadai adanya ancaman teror, selain itu juga ancaman penyebaran virus covid19 tetap harus mengedepankan prokes," tegasnya. (TN1)