CILEGON, TitikNOL - Mobil dinas Wali Kota Cilegon Helldy Agustian disandera pendemo menolak kenaikan harga BBM di Jakarta. Insiden ini viral di media sosial.
Aksi pendemo menaiki kap mesin mobil dinas baru Toyota Camry Hybrid itu terjadi pada Senin (5/9/2022) kemarin di Patung Kuda, Jakarta. Mobil itu diketahui hendak menuju gedung MNC di Kebon Sirih, Jakarta.
"Betul, kemarin mobil kita dicegat yang demo nolak BBM, itu sekitar jam 5 sore lewat dikit. Kemarin saya dalam perjalanan ke gedung MNC dalam rangka menerima penghargaan best leadership di sana," kata Helldy saat dikonfirmasi wartawan,Selasa (6/9/2022).
Helldy mengatakan, kejadian itu dianggap biasa lantaran dirinya seorang pejabat. Helldy mengaku penyanderaan mobil dinasnya itu hanya berlangsung kurang dari 10 menit.
"Ya kita biasa aja, karena kita juga berempati ke mereka yang memang kondisinya kan BBM baru aja naik. Kita ngerti lah situasinya gimana. Makanya kita biarkan mereka sempat orasi juga di depan mobil," jelasnya.
Saat peristiwa pencegatan itu, Helldy mengaku tak keluar mobil. Beberapa petugas seperti Satpol PP dan polisi berpakaian preman sempat menghalangi pendemo agar tak merusak mobil.
"Alhamdulillah saya dan Patwal nggak kenapa-kenapa. Nggak sampe 10 menit kejadiannya, abis itu bisa ngelanjutin perjalanan," ujarnya. (Ardi/TN3).