SERANG, TitikNOL - Munculnya figur Andika Hazrumy dalam bursa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Serang disambut baik dan antusias banyak kalangan masyarakat. Hal itu lantaran sosok yang pernah menjadi Wakil Gubernur Banten dinilai punya prestasi dan dipandang mampu meneruskan pembangunan Kabupaten Serang sehingga lebih maju dan modern.
Apresiasi dan dukungan kepada Andika salah satunya datang dari kelompok aktivis pemuda sekaligus aktivis santri di Kabupaten Serang, Muhammad Zulhadi. Pihaknya mengaku terpanggil untuk mendukung wacana majunya Andika Hazrumy sebagai Calon Bupati Serang.
"Hari ini, bursa Calon Bupati di Kabupaten Serang dipenuhi banyak nama baru tapi samar rekam jejaknya. Berbeda dengan Andika, figur muda yang pernah jadi senator kemudian anggota DPR RI lalu wakil gubernur. Jadi kami terus terang saja menyambut baik dan mendukung Bang Andika untuk maju pada Pilkada di Kabupaten Serang," ungkap Zulhadi kepada awak media, Selasa (16/8/2022).
Lebih jauh, Zulhadi menyebut sejumlah faktor yang menjadj kekuatan Andika. Pasalnya, Andika telah banyak menorehkan prestasi dan memiliki kekuatan dukungan dari masyarakat di Kabupaten Serang. Dia menyakini tidak ada calon yang lebih kuat selain Andika Hazrumy di Pilbup Serang. Posisi politiknya tak terbantahkan. Apalagi kalau melihat rekam jejaknya yang membanggakan. Pernah jadi Anggota Legislatif hingga Wakil Gubernur. Artinya memang beliau ini calon terkuat yang pantas memimpin Serang," imbuhnya.
Ketika ditanya mengenai bentuk dukungannya, Zulhadi mengaku tengah menyiapkan jaringan akar rumput berbasis kekuatan kelompok Santri. Pihaknya mengaku jaringannya telah tersebar hingga ke Desa-Desa dan level RW hingga yakin bisa berjuang bersama komponen lainnya untuk memenangkan Andika di Pilbup Serang.
"Kita tengah menyiapkan instrumen pemenangan Andika Hazrumy dari kalangan Santri di Kabupaten Serang. Intinya kita mendukung penuh agar beliau jadi Bupati sehingga bisa mendukung pembangunan SDM khususnya para santri dan pesantren dan untuk kemajuan Kabupaten Serang," pungkasnya. (TN)