TANGERANG, TitikNOL - Pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Arief R. Wsimansyah - Sachrudin, Jumat (12/1/2018) ini menjalani test kesehatan fisik.
Tahapan pemeriksaan yang dilakukan di RSUD Kabupaten Tangerang kali ini dilaksanakan secara menyeluruh atau general ceck up.
Ketua KPU Kota Tangerang, Sanusi Pane menyampaikan, pemeriksaan kali ini dipastikan dilaksanakan secara intensif oleh pakar-pakar kesehatan dari IDI Kota Tangerang.
"Hari ini kesehatan fisik yang diperiksa oleh tim dokter. Kami percaya tim dokter dari IDI sangat berpengalaman dan profesional," terang Sanusi dalam keterangannya kepada TitikNOL.
Baca juga: Pengamat Nilai Calon Tunggal di Pilkada Kota Tangerang Hal Memalukan
Terpisah, Humas RSUD Kabupaten Tangerang, Lilik, membenarkan adanya pemeriksaan. Meski pihaknya belum dapat memberikan informasi hasil test yang dilakukan pasangan petahana Arief-Sachrudin.
"Iya benar, calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang sedang MCU di RSUD Kabupaten Tangerang. Saat ini belum selesai mas," jelas Lilik kepada TitikNOL.
Seperti informasi yang diperoleh TitikNOL menyebutkan, pemeriksaan dijadwalkan bakal dilaksanakan selama dua hari, dengan agenda pemeriksaan kesehatan fisik dan selanjutnya dilakukan pemeriksaan psikologis serta test bebas narkoba. (Don/red).